Selasa, 01 Desember 2020

SOAL XI REMPENG BAHASA INDONESIA

 Pilihlah jawaban yang benar!


Soal:1) Pernyataan berikut tidak termasuk ciri-ciri teks prosedur adalah …


A: Teks prosedur menggunakan kata kerja imbuhan me-.


B: Teks prosedur disusun secara informatif.


C: Teks prosedur berisikan langkah-langkah.


          D: Teks prosedur menggunakan syarat atau pilihan.


E: Teks prosedur menggunakan kalimat penjelas, logis, singkat.




 


Soal:2) Cara-cara yang ditempuh agar tujuan tercapai merupakan bagian dari struktur prosedur yang disebut ….


A: Tujuan


B: Langkah-langkah


C: Reaksi


          D: Orientasi


E: Koda




 


Soal:3) Kalimat petunjuk berikut yang menggunakan bentuk kalimat perintah adalah …


A: Setelah selesai proses booting, computer siap digunakan.


B: Mesin cuci akan mengeringkan pakaian Anda.


C: Anda akan mendapatkan panggilan untuk proses selanjutnya.


D: Petugas teller akan memanggil nama Anda.


E: Tekanlah tombol power pada CPU tersebut.




 


Soal:4) Tujuan dari teks prosedur kompleks adalah ….


A: Mengungkap kebenaran yang lebih umum.


B: Mengurangi perbedaan posisi setiap pihak.


C: Memaparkan sesuatu agar pengetahuan pembaca bertambah


D: Memberi petunjuk tentang cara-cara melakukan sesuatu


E: Mengelompokkan berbagai hal ke dalam jenis-jenis sesuai dengan ciri-ciri setiap jenis pada umumnya.




 


Soal:5) Judul yang tepat untuk teks prosedur yaitu ….


           A: Ciri-ciri orang sukses


B: Kesenian reog ponorogo


C: Cara memainkan alat musik angklung


D: Kunjungan ke pantai krakal


E: Laporan kegiatan pentas seni sekolah




 


Soal:6) Di dalam teks prosedur terdapat dua verba yaitu ….


           A: verba material dan kebiasaan


B: verba nonmaterial dan tingkah laku


C: verba material dan tingkah laku


D: verba tingkah laku dan lain-lain


E: verba material dan nonmaterial




 


Soal:7) Berikut adalah contoh konjungsi temporal, kecuali ….


           A: kemudian


B: setelah itu


C: selanjutnya


D: lalu


E: apabila




 


Soal:8) Bacalah teks prosedur berikut!


Daun cincau disiapkan di ember, lalu siram dengan air mendidih. Selama penyiraman dengan air mendidih daun diaduk-aduk dengan alat agar terjadi proses pelayuan yang merata. Air mendidih ini akan membuat daun yang semula keras dan kaku menjadi lemas dan tidak mengkilat. Air panas juga membantu proses penguapan, sehingga mengurangi aroma daun cincau.


Kutipan tersebut adalah bagian isi yang menjelaskan tentang ….


           A: Pemilihan bahan pembuatan cincau


B: Bahan-bahan pembuatan cincau


C: Salah satu langkah pembuatan cincau


D: Perlengkapan untuk pembuatan cincau


E: Manfaat ekonomis pembuatan cincau




 


Soal:9) Baca dengan cermat kutipan berikut ini !


Rebuslah air bersih secukupnya sampai mendidih! Setelah itu, celupkan daun jeruk purut  beberapa saat agar daun itu menjadi lunak! Lalu, angkatlah daun jeruk purut itu dan tiriskan! Tumbuk selembar daun pandan dan diberi air matang! Setelah itu, peraslah untuk diambil airnya!

Kata-kata yang bermakna perintah adalah ….


A: rebuslah, celupkan, tumbuk, peraslah


B: secukupnya, beberapa, menjadi, mendidih


C: rebuslah, beberapa, menjadi, diberi


D: tiriskan, menjadi, beberapa, selembar


E: selembar, pandan, peraslah, beberapa



 


Soal:10) Berikut yang bukan merupakan ciri kebahasaan teks prosedur kompleks adalah ….


A: menggunakan pernyataan persuasif


B: lucu dan menari


C: memiliki struktur “tujuan langkah-langkah


D: menggunakan konjungsi penjumlahan


E: menggunakan kata teknis




 


Soal:11) Berikut yang merupakan verba tingkah laku ….


A: memukul


B: menendang


C: menerima


D: melakukan


E: membanting




 


Soal:12) Kalimat di bawah ini termasuk kalimat imperatif, kecuali ….


A: Jangan serahkan kendaraan atau STNK begitu saja


B: Pastikan tuduhan pelanggaran


C: Terima atau tolak tuduhan


D: Kenali si petugas


E: Pengendara memahami kesalahannya




 


Soal:13) Ratusan warga di Desa Wonorejo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, antre dalam pembagian air minum yang diberikan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Malang, Rabu (26/9/2012) siang. Warga di desa tersebut sudah sejak Juli lalu mengalami kekeringan dan krisis air bersih.


     Paragraf tersebut merupakan teks eksplanasi bagian…


A: urutan sebab-akibat


B: orientasi


C: pernyataan umum


D: tafsiran


E: langkah-langkah




Soal:14) Proses fotosintesis dapat berlangsung apabila terdapat semua zat-zat yang diperlukan dalam proses fotosintesis, yaitu cahaya matahari, klorofil, karbon dioksida (CO2), dan air (H2O). Dari daun zat-zat hasil fotosintesis akan diedarkan ke seluruh tubuh tumbuhan melalui jaringan floem secara difusi.


     Dalam teks eksplanasi, paragraf di atas termasuk bagian…


A: urutan sebab-akibat


B: pernyataan umum


C: pernyataan pendapat/tesis


D: abstraksi


E: orientasi




 


Soal:15) (1) Awan tersusun atas gas dan debu. (2) Pada awalnya, awan itu terbentang sampai ratusan juta kilometer. (3) Adanya kekuatan awan berbentuk seperti roda pipih yang besar. (4) Roda tersebut selalu berputar. (5) Akibatnya, sebagian besar gas terkumpul di tengah awan.


Kalimat yang menggunakan konjungsi sebab-akibat dalam teks di atas dinyatakan dengan   nomor ….


A: (1)


B: (5)


C: (2)


D: (3)


E: (4)



 


Soal:16) Perhatikan teks berikut!


Belakangan ini gempa bumi menjadi buah bibir di kalangan masyarakat Indonesia. Sepanjang sejarah umat manusia, gempa selalu saja menimbulkan kerugian baik materil ataupun korban jiwa. Tidak berlebihan rasanya jika dikatakan bahwa fenomena gempa bumi adalah peristiwa yang berdampak secara langsung kepada makhluk hidup tak terkecuali manusia. Hal tersebut menjadikan gempa bumi sebagai salah satu bencana alam yang ditakuti oleh setiap orang.


Jika dilihat dari struktur teks eksplanasi, teks tersebut adalah bagian dari ….


A: Sebab atau akibat


B: Pengenalan obyek


C: Asal-asul peristiwa


D: Kronologis (urutan peristiwa)


E: Kesimpulan




 


Soal:17) Perhatikan teks berikut!


Belakangan ini gempa bumi menjadi buah bibir di kalangan masyarakat Indonesia. Sepanjang sejarah umat manusia, gempa selalu saja menimbulkan kerugian baik materil ataupun korban jiwa. Tidak berlebihan rasanya jika dikatakan bahwa fenomena gempa bumi adalah peristiwa yang berdampak secara langsung kepada makhluk hidup tak terkecuali manusia. Hal tersebut menjadikan gempa bumi sebagai salah satu bencana alam yang ditakuti oleh setiap orang.


Pada teks eksplanasi di atas terdapat kata yang menjadi penunjuk waktu. Kata tersebut ialah ….


A: menjadikan


B: belakangan ini


C: tidak berlebihan


D: berdampak


E: sepanjang sejarah




 


Soal:18) Bacalah teks berikut!


Akhir-akhir ini, istilah gempa bumi sering dibicarakan oleh banyak orang. Sepanjang abad 20 dan 2, gempa telah mengakibatkan banyak kematian dan kerugian material yang sangat besar. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa tak pernah ada peristiwa alam lain dalam sejarah yang berpengaruh langsung pada manusia, selain gempa bumi. Bencana gempa bumi telah menjadi peristiwa yang sangat ditakuti.


Berdasarkan strukturnya, teks eksplanasi di atas merupakan bagian ….


A: kronologis (urutan peristiwa)


B: penyebab maupun akibat


C: identifikasi fenomena


D: proses kejadian


E: ulasan




 


Soal:19) Bacalah teks berikut!


Akhir-akhir ini, istilah gempa bumi sering dibicarakan oleh banyak orang. Sepanjang abad 20 dan 2, gempa telah mengakibatkan banyak kematian dan kerugian material yang sangat besar. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa tak pernah ada peristiwa alam lain dalam sejarah yang berpengaruh langsung pada manusia, selain gempa bumi. Bencana gempa bumi telah menjadi peristiwa yang sangat ditakuti.


Kata penunjuk keterangan waktu pada teks eksplanasi di atas adalah …


A: akhir-akhir ini


B: oleh karena itu


C: mengakibatkan


D: peristiwa


E: dalam sejarah




 


Soal:20) Musim kemarau atau musim kering adalah musim di daerah tropis yang dipenuhi oleh system muson. Untuk dapat disebut musim kemarau, curah hujan per bulan harus di bawah 60 mm per bulan (20 mm per dasarian) selama tiga dasarian berurut-turut. Wilayah tropika di Asia Tenggara dan Asia Selatan, Australia bagian timur laut, Afrika dan sebagian Amerika Selatan mengalami musim ini. Musim kemarau adalah pasangan dari musim penghujan dalam wilayah dwimusim. Musim kemarau panjang adalah musim kemarau yang sangat panas dalam jangka waktu yang panjang. Gejala ENSO dikenal dapat memperpanjang durasi musim ini sehingga mengakibatkan kekeringan berkepanjangan.


Paragraf  tersebut merupakan bagian dari struktur teks eksplanasi yang merupakan bagian ….


A: interpretasi


B: deretan penjelas


C: pernyataan umum


D: tesis


E: orientasi




 


Soal:21) Inti dari teks eksplanasi berada pada bagian ….


 


A: penutup


B: aspek yang dilaporkan


C: argumen


D: sebab-akibat


E: pernyataan umum




 


Soal:22) Di bawah ini yang tidak termasuk ke dalam isi dari sebuah teks eksplanasi adalah ….


A: kesimpulan/intisari dari gagasan yang dibahas


B: konflik pada tokoh-tokoh dalam novel


C: pernyataan tentang topik yang sedang dibahas


D: informasi yang didasarkan pada fakta berkaitan dengan topik


E: generalisasi tentang topik yang dibahas




 


Soal:23) Teks eksplanasi ditulis untuk menjawab pertanyaan ….


A: apa dan siapa


B: kapan dan di mana


C: bagaimana dan mengapa


D: berapa dan bagaimana


E: siapa dan mengapa




 


 


Soal:24) Bioteknologi berasal dari istilah latin bio (hidup), teknos (teknologi, pencapaian), dan logos (ilmu). Bioteknologi kemudian diartikan sebagai ilmu terapan yang menerapkan prinsip-prinsip sains dan teknologi terhadap serangkaian proses biologis untukmenghasilkan barang dan jasa. Dewasa ini, perkembangan bioteknologi tidak hanya didasari pada biologi, tetapi juga pada ilmu-ilmu terapan dan murni lain, seperti biokimia, komputer, biologi, molekuler, mikrobiologis, genetika, kimia, matematika, dan lainnya.


Pernyataan yang sesuai dengan teks di atas adalah ….


A: Bioteknologi merupakan penerapan teknologi terhadap proses biologis


B: Bioteknologi bertujuan untuk mencari keuntungan


C: Bioteknologi merupakan cabang ilmu biologi


D: Perkembangan bioteknologi selalu didasari oleh peristiwa biologis


E: Bioteknologi bukan ilmu murni




 


Soal:25) Bacalah teks berikut!         


            Percaya diri adalah percaya pada kekuatan diri sendiri. Artinya, suatu sikap atau karakter positif tiap pribadi manusia tidak menggantungkan diri atau nasib pada orang lain atau makhluk lain. Orang yang percaya diri benar-benar mengembangkan kemampuan pribadinya dengan usaha-usaha yang maksimal.


Sebagai seorang pelajar kita harus benar-benar belajar. Kita harus menyimak pelajaran yang diberikan guru dengan sebaik-baiknya dan berkonsentrasi penuh dalam proses pembelajaran di kelas atau di rumah. Setelah melakukan kegiatan tersebut, kita dapat benar-benar merasa percaya diri untuk tidak bertanya tentang jawaban ketika ujian, apalagi menyontek. Dengan sikap percaya diri, kita dapat berkata pada diri sendiri bahwa “Aku pasti bisa” atau “Bila orang lain bisa, mengapa aku tidak”. Nah, salah satu usaha untuk menimbulkan sikap positif ini dalam diri kita adalah dengan selalu mengatakan kalimat-kalimat tersebut. Bukankah dahulu kita tidak bisa naik sepeda? Dengan percaya diri dan usaha keras kita dapat menaiki sepeda dengan baik.


Kita dapat meraih cita-cita, meraih impian, melewati ujian dan rintangan dalam hidup, serta berkarya yang monumental dengan percaya diri dan usaha maksimal. [ . . .] Hanya orang-orang yang percaya diri dapat bertahan dengan sukses.


Tema yang tepat sesuai dengan teks ceramah tersebut adalah …


A: Membiasakan bersikap baik


B: Menanamkan rasa percaya diri


C: Kesabaran menghadapi ujian


D: Menumbuhkan pemikiran positif


E: Keikhlasan dalam hidup




 


Soal:26) Cermatilah teks ceramah berikut!


Hadirin yang terhormat,


Prestasi sungguh penting bagi pembangunan citra wanita Indonesia, karena dapat memiliki kesempatan untuk berkarier di berbagai bidang dan melangkah bersama-sama dengan kaum pria. Jika dulu Kartini memiliki keterbatasan untuk maju, seiring berkembangnya zaman, wanita saat ini sudah tidak bisa lagi dibelenggu oleh aaturan-aturan lama seperti perempuan hanya boleh berdiam diri di rumah. Harapan saya sangat besar kepada wanita-wanita Indonesia, untuk terus memelihara idealisme kaumnya hingga mampu memberikan inspirasi ke seluruh perempuan Indonesia. Selain memiliki watak yang sabar, wanita negeri kita juga berbudi luhur, rendah hati, semangat, pantang menyerah. [ . . .]


Kalimat persuasif yang tepat untuk melengkapi kutipan ceramah tersebut adalah …


A: Dihimbau kepada semua wanita Indonesia menggalang persatuan hingga mampu menjadi pemimpin Negara Indonesia tercinta ini.


B: Diharapkan semua ibu rumah tangga dapat berperan di dalam keluarga dan menjadi pemimpin di tengah-tengah keluarganya.


C: Marilah, semua wanita Indonesia tunjukkan semua kemampuan sehingga mampu memimpin dan menguasai negeri ini.


D: Marilah, wanita Indonesia berprestasi sehingga mampu memegang peranan penting dalam segala aspek pembangunan Negara ini.


E: Ayo, wanita Indonesia maju sehingga mampu bersaing dengan kaum pria bahkan  mampu menguasai pria untuk memimpin negeri ini.




 


Soal:27) Perhatikan kutipan ceramah berikut!


Salah satu penyakit masyarakat yang berbahaya adalah minuman keras dan narkotika. Penyakit ini semakin hari semakin merambah masyarakat, terutama di kalangan anak-anak muda dan pelajar. Mereka yang disebut-sebut sebagai generasi penerus bangsa dan harapan bangsa pada masa mendatang ini tidak memikirkan akibat yang ditimbulkan karena mengonsumsi barang haram ini. Mereka hanya membayangkan kesenangan fana semata. Mereka tidak menyadari akan kehilangan masa depan karena jaringan tubuh dan otak mereka menjadi rapuh.


Tanggapan yang sesuai dengan isi teks ceramah tersebut adalah ….


A: Jauhilah minuman keras dan narkotika karena dapat merusak jaringan tubuh dan otak.


B: Bentengilah diri agar tidak mudah terjerumus ke dalam pergaulan bebas narkotika.


C: Pikirkanlah masa depanmu, jangan hanya bersenang-senang di dunia.


D: Jagalah kesehatanmu dengan tidak mengonsumsi minuman keras dan narkotika.


E: Bayangkanlah kesenangan fana dan tunggulah akibatnya bagi masa depanmu.




 


Soal:28) Berikut ini yang merupakan isi sebuah ceramah dengan tema peringatan hari Sumpah Pemuda adalah ….


A: Setelah masa pembodohan itu berakhir, nasib kaum wanita mulai diperhatikan. Mereka diperlakukan secara lebih terhormat dan diberikan hak-haknya yang sesuai dengan kodratnya.


B: Bagaimana perasaan kita tinggaldi tempat yang tidak bersih? Tentu kita tidak nyaman. Mulai dari hal tersebut, marilah kita jaga kebersihan lingkungan kita agar tercipta kenyamanan dalam hidup!


C: Darah kita sama-sama merah, tulang saya sama-sama putih. Jadi, mengapa kita saling berseteru? Mari, kita bulatkan tekad untuk bersama-sama membangun Negara kita tercinta ini!


D: Remaja adalah mas di mana seseorang mengalami perubahan fisik dan mental secara tepat. Tidak selayaknya apabila masa-masa ini dilalui dengan mencoba hal-hal baru yang bisa berdampak buruk bagi masa depan.


E: Apabila arti uang dan fasilitas hidup yangmelimpah bila kita tidak sehat. Tanpa kesehatan, seorang manusia tidak akan mampu mendayagunakan seluruh akal dan pikirannya untuk diri dan sesamanya.




 


Soal:29) Hadirin yang saya hormati,


Akhir-akhir ini banyak di antara kita mulai tidak peduli terhadap kesehatan tubuh kita. Kenyataan ini dapat dilihat dari gaya hidup, pola makan, serta kurang berolahraga. Seperti diketahui, tubuh manusia sebenarnya rentan terhadap penyakit maka kita harus pandai menjaga kesehatan. Sebenarnya banyak cara yang dapat kita lakukan untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Badan yang sehat merupakan idaman semua orang. Apa jadinya jika tubuh kita mudah terserang penyakit? Bisa dibayangkan betapa sulitnya kita melakukan berbagai aktivitas setiap harinya.


Permasalahan pokok dari ceramah tersebut adalah ….


A: Gaya hidup seseorang


B: Tubuh rentan terhadap penyakit


C: Berbagai cara menjaga  kesehatan tubuh


D: Kesulitan melakukan aktivitas sehari-hari.


E: Ketidakpedulian terhadap kesehatan tubuh




 


Soal:30) Hadirin yang saya hormati,


Akhir-akhir ini banyak di antara kita mulai tidak peduli terhadap kesehatan tubuh kita. Kenyataan ini dapat dilihat dari gaya hidup, pola makan, serta kurang berolahraga. Seperti diketahui, tubuh manusia sebenarnya rentan terhadap penyakit maka kita harus pandai menjaga kesehatan. Sebenarnya banyak cara yang dapat kita lakukan untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Badan yang sehat merupakan idaman semua orang. Apa jadinya jika tubuh kita mudah terserang penyakit? Bisa dibayangkan betapa sulitnya kita melakukan berbagai aktivitas setiap harinya.


Pesan yang terkandung dalam kutipan ceramah tersebut adalah ….


A: Makanlah makanan yang bergizi agar ubuh selalu sehatdan bugar.


B: Jagalah kesehatan tubuh dengan cara menjaga gaya hidup, pola makan, dan  rajin berolahraga.


C: Jauhi penyakit menular karena tubuh kita rentan terhadap penyakit.


D: Rajinlah periksa ke dokter untuk mengetahui kesehatan tubuh.


E: Berhati-hatilah dalam mengonsumsi makanan berkolesterol tinggi.




 


Soal:31) Bacalah penggalan ceramah berikut dengan saksama!


“Selanjutnya kami menghimbau melalui acara dan kegiatan ini, semua jajaran pelayanan dan kesehatan, LSM, dan masyarakat hendaknya berlomba mengembangkan kemampuan dalam rangka mewujudkan lngkungan yang sehat. Sehat itu masa depan dan sekali lagi saya ucapkan selamat Hari Kesehatan Nasional.


Tujuan ceramah yang sesuai untuk penggalan teks di atas adalah ….


A: Menghimbau


B: Menginformasikan


C: Menghibur


D: Menjelaskan


E: Propaganda




 


Soal:32) Cermatilah teks berikut ini!


Seiring dengan semakin meningkatnya minat anak lulusan SMA melanjutkan ke perguruan tiggi tanpa disertai tempat penampungan lulusan perguruan tinggi yang memadai, maka jauh-jauh hari para orang tua serta para pendidik barusaha memberi bekal atau pengarahan kepada para pelajar SMA.


         Kalimat pembuka pidato pengarahan yang paling tepat untuk ilustrasi di atas adalah ….


A: Selamat datang kami ucapkan atas kedatangan anak-anak pada kesempatan ini.


B: Untuk manjaga supaya begitu lulus dari perguruan tinggi para siswa tidak hanya menjadi sarjana pengangguran, maka pada kesempatan ini saya selaku kepala sekolah akan memberi pengarahan.


C: Acara ini kami awali dengan pembacaan doa.


D: Anak-anak sekalian, pada kesempatan ini Bapak akan memberi pengarahan tentang perlunya pertimbangan antara pemilihan jurusan di perguruan tinggi dengan lapangan kerja yang memungkinkan.


E: Pada kesempatan ini para siswa disuruh berkumpul di sini bersama-sama untuk menerima penjelasan tentang pemilihan jurusan di perguruan tinggi.




 


Soal:33) Cermatilah kutipan cerpen berikut ini!


Di sebuah jembatan penyeberangan tak beratap, matahari menantang garang di langit Jakarta. Lelaki setengah umur itu masih duduk di situ, bersandarkan pagar pipa-pipa besi, persis di tengah jembatan. Di bawah jembatan, mengalir kendaraan bermotor dengan derasnya. Sebaliknya, arus lalu lintas itu mendadak sontak berdesakan bagai segerombolan domba yang terkejut oleh auman macan, ketika lampu tiba-tiba berwarna merah.


Unsur yang tampak dominan yang digambarkan dalam cuplikan cerpen di atas adalah ….


A: gaya bahasa dan latar


B: alur dan penokohan


C: latar dan amanat


D: tema dan alur


E: amanat dan penokohan




 


Soal:34) “Salam!” jawab Pak Hakim, ogah-ogahan, “Siapa, ya?”


Namun, begitu melirik bawaan Kiai Nasrudin, gesit ia beranjak dari tempat duduknya. Nasrudin Hoja disambutnya dengan ramah.


“Ho-ho! Kiai, saya kira siapa. Silakan duduk, Kiai.” Pak Hakim menuntun Nasrudin.


Watak Pak Hakim yang tergambar dalam kutipan di atas adalah ….


A: alim


B: materialistis


C: sopan


D: licik


E: ramah




 


Soal:35) Sudah hampir jam satu malam, ketakutan menyerangku. Aku ingin menelepon ke rumah, tapi kupastikan Mak Yem sedang menunggu Ayah di rumah sakit. Tiba-tiba aku merasa bersalah, ini sebuah egoisme. Aku dan yu ning kejar karir dan selalu lupa kalau masih punya ayah yang harus kami perhatikan.


Suntingan tepat kalimat kutipan cerpen yang bercetak miring sesuai EYD adalah ….


A: Aku dan Yu Ning mengejar karier dan selalu lupa kalau masih punya ayah yang harus kami perhatikan.


B: Aku dan Yu ning dikejar karir dan selalu lupa kalau masih punya ayah yang harus kami perhatikan.


C: Aku dan Yu Ning terkejar karier dan selalu lupa kalau masih punya ayah yang harus kami perhatikan.


D: Aku dan Yu Ning pengejar karier dan selalu lupa kalau masih punya ayah yang harus kami perhatikan.


E: Aku dan Yu Ning mengkejar karir dan selalu lupa kalau masih punya ayah yang harus kami perhatikan.




 


Soal:36) Kentongan berbunyi berkali-kali dan sekali lagi kentongan yang lain bergema, mencirikan gelombang suara yang meliputi tanah kosong. Mereka menyandang cangkul di pundaknya dan mereka pergi berjalan untuk kerja dengan mengantuk serta ogah-ogahan. Mereka selalu berjalan beriringan.


Sudut pandang pengarang pada paragraf di atas adalah ….


A: orang pertama pelaku utama


B: orang ketiga serba tahu


C: orang pertama pelaku sampingan


D: orang kedua pelaku utama


E: orang pertama dan ketiga




 


Soal:37) Biaya hidup sekarang jauh lebih banyak. Sekarang semua orang perlu membeli bensin untuk sepeda motor atau mobil. …. Paling mereka bersepeda dan kita ke mana-mana jalan kaki, bukan? Sekarang mereka berlomba-lomba ingin mendapatkan televisi berwarna dan membeli lemari es.


Kalimat bermajas metonimia untuk melengkapi kalimat cerpen tersebut adalah ….


A: Mereka banyak yang mengendarai motor.


B: Hanya beberapa orang yang berjalan kaki.


C: Dulu di desa ini tidak ada yang memakai Honda.


D: Besok mereka akan pergi ke luar kota.


E: Orang di desa jalan sekali pergi menggunakan mobil.




 


Soal:38) Jauh di pinggiran kota, matahari tepat berada di ubun-ubun. Hamparan gabah dijemur di jalan aspal satu-satunya di kampung itu. Pak Bejo sendirian menunggu gabah miliknya, duduk terkantuk-kantuk di bawah pohon kapuk. Angin tengah hari sesekali membawa lari wangi bunga-bunga gempol.


Kalimat yang bermajas sama dengan kalimat yang bergaris bawah dalam cerpen di atas adalah ….


A: Perpustakaan adalah gudang ilmu.


B: Ombak berkejar-kejaran di tepi pantai.


C: Pamanku ke Jakarta naik garuda.


D: Pak Jojon adalah seorang rentenir.


E: Ia tinggal di jantung kota.




 


Soal:39) Ia seorang pemain sepak bola yang hebat. Posisinya adalah penyerang. Bakatnya menarik perhatian dunia sewaktu beraksi di lapangan. Meski bertubuh agak kecil, ia sangat lincah di atas lapangan dan selalu menciptakan gol pada setiap pertandingan yang diikutinya. Ia pemain sepak bola yang benar-benar bertalenta.


Ungkapan yang tepat untuk menyatakan ilustrasi cerpen di atas adalah ….


A: tendangan emas


B: bertabur bintang


C: bintang lapangan


D: pemain lapangan


E: idola lapangan




 


Soal:40) Alangkah tercengangnya Haji Saleh karena di neraka itu banyak teman-temannya di dunia terpanggang hangus, merintih kesakitan. Dan tambah tak mengerti lagi dengan keadaan dirinya karena semua orang yang dilihatnya di neraka itu tak kurang ibadahnya dari dia sendiri. Bahkan ada salah seorang yang telah sampai 14 kali ke Mekah dan bergelar Syekh pula.


Amanat penggalan cerpen di atas adalah ….


A: Orang yang melakukan kesalahan selama hidup pasti mendapat siksa di akhirat.


B: Beribadah haji ke Mekah merupakan rukun wajib bagi umat Islam yang mampu.


C: Beribadahlah seolah-olah mati esok, bekerjalah dengan sungguh-sungguh seolah-olah akan hidup selamanya.


D: Jangan cepat bangga terhadap perbuatan baik karena belum tentu baik juga di hadapan Tuhan.


E: Mari kita mawas diri terhadap apa yang kita lakukan di dunia karena sesal kemudian tak berguna.




 


Soal:41) Tono duduk di bawah pohon jambu sambil merenung. Ingatannya melayang ke masa lampau ketika gerombolan pengacau menyerang kampungnya. Ia mengungsi dengan orang tuanya, tetapi sebuah peluru nyasar tepat mengenai kepala ibunya, yang kemudian meninggal.


Latar pada cuplikan cerita tersebut adalah ….


A: di kampung


B: di bawah pohon jambu


C: di pengungsian


D: di pemakaman


E: di lobi rumah




 


Soal:42) Mungkin tak seorang pun yang siap menerima kembalinya orang yang sudah mati dari liang kubur, walau itu orang yang paling mereka cintai sekalipun. …. Kebimbanganmu pun menjadi sempurna. Lagi pula, apakah kau masih benar-benar manusia? Oh, seandainya saja kau mengetahui kalau Helen mengkloning dirimu tidak hanya satu, tetapi dua. Tentu, kau tahu, kalau dia diam-diam mencintai cintamu.


Kalimat untuk melengkapi bagian rumpang cerpen tersebut adalah ….


A: Batinmu seperti terkoyak-koyak.


B: Mengapa engkau ragu?


C: Jiwamu pulang ke kesunyian liang kubur.


D: Matamu memandang penuh kegembiraan.


E: Helen mendekatimu sembari merentangkan tangan.




 


Soal:43) Bacalah teks cerpen berikut!


(1) Teman teman fajar bersorak gembira, (2) Daffa terkulai lemas karena layang-layang putus. (3) Senja pun tiba. (4) Ketika terdengar suara azan, anak-anak mulai membubarkan diri untuk pergi ke masjid. (5) Berita kemenangan Fajar atas daffa makin menambah keyakinan anak-anak desa itu bahwa layang-layang milik fajarmemang sakti. (6) Fajar menjadi makin tinggi hati.


Bukti nilai agama terdapat pada kalimat bertanda nomor ….


A: (2)


B: (3)


C: (1)


D: (5)


E: (4)




 


Soal:44) Nilai yang terdapat dalam cerpen yang menyangkut masalah baik buruk, sopan santun, dan etika antar manusia adalah nilai ….


A: budaya


B: moral


C: agama


D: politik


E: sosial




 


Soal:45) Bacalah kutipan teks cerpen berikut!


Aku tak bisa diam, setengah tahun aku ditempatkan di sekolah ini pengelolaan BK aku ubah secara mendasar. Mulai administrasi, cara penanganan siswa, termasuk ruang konsultasi siswa. Namun, langkahku membuat lukman terusik, terutama dalam kasus Diah telah banyak menerima penderitaan, anakitu perlu bimbingan dan kasih sayang bukan penghakiman.


Tema dalam cerpen tersebut adalah ….


A: kesedihan seorang guru BK melihat kondisi siswanya


B: keinginan seorang guru BK untuk melaksanakan tuganya dengan baik


C: seorang guru BK yang ingin membantu mengatasi masalah siswanya


D: kehidupan seorang guru BK di sekolah


E: memerlukan penanganan khusus




 


Soal:46) Bacalah kutipan teks berikut!


Setibanya Pak Usman di restoran kecil sepulang dari sekolah, Larasati segera memulai pembicaraan. “Sebelum membicarakan soal Diah, saya perlu menjelaskan mengapa saya tidak mau membicarakan hal ini di sekolah karena saya ingin bicarakan adalah masalah yang harus diselesaikan dengan kacamata kemanusiaa, bukan kedinasan” “Maksud ibu apa? Saya khawatir, keinginan bapak untuk menghabisi Diah itu karena kebencian bapak terhadap saya. Selama ini orang kan tahu saya sangat perhatian terhadap Diah. Dia anak yang lemah Pak, sudah mengalami berbagai cobaan hidup, sering murung karena menerima beban yang terlalu banyak dalam hidupnya.


Sifat tokoh Larasati berdasarkan kutipan di atas adalah ….


A: penuh perhatiaan dan tegas


B: angkuh dan disiplin


C: tegas dan pemberani


D: sabar dan penyayang


E: angkuh dan pemberani




 


Soal:47) Bacalah kutipan teks berikut!


Setibanya Pak Usman di restoran kecil sepulang dari sekolah, Larasati segera memulai pembicaraan. “Sebelum membicarakan soal Diah, saya perlu menjelaskan mengapa saya tidak mau membicarakan hal ini di sekolah karena saya ingin bicarakan adalah masalah yang harus diselesaikan dengan kacamata kemanusiaa, bukan kedinasan” “Maksud ibu apa? Saya khawatir, keinginan bapak untuk menghabisi Diah itu karena kebencian bapak terhadap saya. Selama ini orang kan tahu saya sangat perhatian terhadap Diah. Dia anak yang lemah Pak, sudah mengalami berbagai cobaan hidup, sering murung karena menerima beban yang terlalu banyak dalam hidupnya.


Karakter tokoh pak Usman dalam kutipan cerpen tersebut memiliki sifat ….


A: pemurah


B: ingin menang sendiri


C: keras kepala dan mudah marah


D: tidak bisa membedakan urusan dinas dan pribadi


E: pendendam



 


Soal:48) Bacalah kutipan teks cerpen di bawah ini!


“Hanafi, mudah-mudahan Tuhan mengampuni dosamu. Sebagai ibu yang engkau durhakai dengan lillaahitaala sudh rela mengampuni akan dikau.” Hanafi tergeletak tertawa seolah mencemooh pula,” Hai ibu, mengucap ibu dengan tulusnya barangkali ibu akan mendapatkan ilham, lalu dapat berkata dengan benar. Pada hematku ibulah juga yang banyak bersalah atas diriku.”


Nilai moral yang sesuai teks tersebut adalah ….


A: anak durhaka yang tidak perlu dicontoh


B: anak baik dan sopan santun


C: ibu yang durhaka


D: anak buruk hati


E: anak yang pamer




 


 


Soal:49) Salah satu ciri alur cerpen yang baik adalah ….


A: memuat banyak konflik


B: berkembang sesuai dengan cerita


C: alur mengalir secara dramatik memuat masalah yang dibahas dari awal hingga akhir cerita secara konsisten  


D: harus memuat masalah kemanusiaan


E: memuat kehidupan masa lampau




 


Soal:50) Salah satu nilai yang terkandung dalam cerpen adalah nilai sosial. Nilai sosial adalah ….


A: nilai yang berkaitan dengan hubungan antara manusia dengan Tuhan


B: nilai yang menyangkut aturan-aturan yang terkait dengan hubungan antara manusia dengan Tuhan


C: nilai yang menyangkut masalah baik buruk, sopan santun, dan etika antar manusia


D: menyangkut masalah adat istiadat, kebiasaan, dan bahasa dalam kehidupan sosialnya


E: nilai yang menyangkut hubungan antar manusia dengan orang lain dalam kehidupan




 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Naskah Bebondres

Bondres merupakan salah satu kesenian tradisional Bali. Pada mulanya, Bondres merupakan selingan dalam kesenian topeng di Bali. Namun, belak...